HImpro Teknik Mesin akan Gelar Mechanical Fair 2013

Himpunan Mahasiswa Profesi (Himpro) Teknik Mesin Fakultas Teknik (FT) UniversitasNegeri Semarang (Unnes) akan gelar mechanical fair 2013. Mechanical fair ini bagian dari program kerja himpro teknik mesin. Serangkaian kegiatan dikemas dalam seminar nasional, kajur cup, pelatihan mengemudi, dan malam inagurasi.

Kepada Unnes.ac.id (9/12), Ketua Himpro Hendra Prasetyo mengatakan, seminar nasional diagendakan tanggal 19 Desember 2013 di Auditorium Unnes, menghadirkan pembicara Mr Yoshinor katori (Duta besar jepang untuk Republik Indonesia), Ir H Toharso (Direktur utama pertamina retail), dan Prof H Soesanto (Pofessor Teknik Mesin Unnes).

Tema yang diusung “Konservasi energi untuk pembangunan berkelanjutan” ini juga menggelar “Kajur Cup” kompetisi futsal antar mahasiswa se jateng di futsal champion 14-15 Desember 2013 mendatang,” katanya.

Ia juga menuturkan, digelar pula pelatihan mengemudi bekerja sama dengan lembaga pelatihan mengemudi.
Closing ceremoni sebagai malam inagurasi, dan acara puncak rangakain kegiatan mechanical faior 2103, “akan dimeriahkan bintang tamu band indie semarang di depan E9 FT,” imbuhnya.

Ia juga menyampaikan, mechanical fair 2013 bertujuan memperkenalkan jurusan teknik mesin dan himpro teknik mesin ke khalayak umum. Sasaran kegiatan, mahasiswa Unnes, mahasiswa luar Unnes, dan umum. “Acara malam inagurasi tidak dipungut biaya sepersenpun alias gratis. Jadi ayo ramaikan mechanical fair 2013,” kata hendra pula.

Selengkapnya mengenai kegiatan mechanical fair 2013 dapat dilihat di himpromesin.blogspot.com

Sumber : unnes.ac.id

Comments

Popular posts from this blog

Drs. Wirawan Sumbodo, MT Tokoh Jateng yang Go International

Naik Angkot ke Unnes Yukss

Prof. Dr. Joko Widodo, M.Pd, penguji sidang skripsi salah satu TIM SeputarUnnes.Com